Pernah berencana membuat gathering atau kumpul bersama teman-teman traveler kamu, nggak? Atau sudah ada rencana tapi bingung mau mengadakan di mana? Kamu bisa mengadakan acara gathering Novotel Hotel Jakarta, kok. Nggak perlu khawatir soal aksesnya. Untuk menuju salah satu penginapan di Jakarta ini, selain dapat diakses menggunakan kendaraan pribadi, ke sana juga dapat dijangkau menggunaan transportasi umum.

Kumpul bersama teman yang memiliki hobi sama, pasti menyenangkan. Selain bisa berbagi cerita, bisa bertukar info, kamu juga membangun suasana hangat agar kamu dan teman-teman yang menyukai hobi sama, jadi lebih akrab.

Kalau kamu masih bingung dengan proses rangkaian acaranya, semoga poin di bawah ini dapat membantumu, ya.

 

trav1Shutterstock.com

  • Siapkan Acara Menarik Dengan Bermain Games.
    Games seperti apa yang seru, sih? Ya tergantung. Macam-macam games sebetulnya seru semua, tetapi kamu harus memastikan games yang benar-benar tepat untuk acara tersebut. Kamu bisa membuat games battle dengan membagi beberapa tim. Janjikan dan juga berikan hadiah untuk pemenangnya agar ada rasa kompetitif selama permainan berlangsung.
  • Sediakan Makanan dan Camilan.
    Wah, ini sih penting sekali ya. Kumpul tanpa makan rasanya seperti sayur tanpa garam! Kalau kamu dan tim kesulitan mengenai keuangannya, coba saja pasang tarif untuk mereka yang mau hadir. Pastikan harganya tidakk membuat dompet tipis, ya! Pastikan juha kamu memilih makanan yang general seperti makanan halal, makanan tidak mengundang alergi bagi beberapa orang, serta makanan yang ramah di lidah orang Indonesia, hehehe.

trav2Monkey Business Images/Shutterstock

  • Adakan Sesi Sharing!
    Setelah makan? Bisa juga dimulai dengan acara saling berbagi cerita mengenai salah satu perjalanan mereka yang paling mengesankan. Bagian ini, bisa dimulai dulu dari kamu. Ceritakan hal-hal menarik dan jangan lupa, kasih durasi untuk setiap orang!
  • Buat Acaramu Ramai di Medsos.
    Nah ini juga penting. Untuk membuat kegiatanmu ramai di media sosial, kamu bisa mengadakan live tweet competition dengan menggunakan hashtag tertentu. Jadinya, orang yang tidak ikut pun bisa merasakan keseruan saat kalian kumpul bersama! Selain twitter, pastikan juga kamu mengadakan lomba di Instagram.
  • Kerja Sama dengan Komunitas Lain. Why Not?
    Kamu juga bisa menggandeng komunitas lain sebagai media partner acaramu, atau sekalian ajak member di komunitas tersebut untuk meramaikan suasana. Komunitasnya bisa sesama travel blogger atau lintas komunitas. Semakin banyak yang datang. Semakin seru, kan?
  • Adakan Rencana Liburan Bareng.
    Coba saja kamu lakukan tes ombak ke mereka. Tanya-tanya mengenai salah satu destinasi yang seru dikunjungi, dan coba ajak untuk ke sana suatu hari nanti, bersama-sama. Rencanakan dan lempar wacana untuk main bareng. Pasti akan sangat seru kalau bisa ke suatu tempat beramai-ramai. Perjalanan makin seru, bertambah juga teman baru.
  • Foto-foto Jangan Dilewatkan.
    Ya ini sih pasti nggak lupa ya. Kamu pun harus mengontrol agar tiap orang yang datang nggak asik sendiri untuk foto selfi atau foto terus menerus. Selain itu ingatkan juga untuk foto bersama. Namun, pastikan juga untuk mengatur gaya dan letak posisi tiap orang agar hasilnya bagus.
  • Tukar Kado?
    Kamu telah mengumpulkan banyak orang di acara tersebut, yang mana mereka adalah penyuka traveling. Pastinya setiap dari mereka punya dong, barng berharga atau barang yang merrka beli atau dapat di suatu tempat yang pernah mereka kunjungi. Kenapa tidak coba saja untuk tukar kado? Setiap yang mendapat kado, nantinya akan mendengarkan cerita perjalanan si pemberi kado mengenai proses mendapatkan barang tersebut. Menarik, momen tak terlupakan, sekaligus menyenangkan, lho!
  • Sebentar. Ada yang Lebih Penting! Konsep! Tentu saja, walaupun sekadar gathering, kamu harus tentukan konsep seperti apa sih, yang akan kamu usung? Konsep ini nantinya akan menentukan juga makanan apa yang harus disajikan, pakaian apa yang mesti dikenakan, dan dekor yang bagaimana yang akan ditampilkan.

Nah, gimana? Sudah mantap untuk mengadakan acara perkumpulan sesama travelers? Ayo, jangan hanya ramai di media sosial saja, pastikan kalian saling mengenal satu sama lain secara langsung!